Cara Membuat Database di Cpanel

Cara Membuat Database di Cpanel

Cara Membuat Database di Cpanel – Di bawah ini adalah cara paling sederhana untuk membuat database di Cpanel.

Langkah-langkah Membuat Database di Cpanel

1. Pertama-tama login ke Cpanel Anda terlebih dahulu.
2. Masuk ke MySQL® Databases.
3. Pada Create New Database, ketikkan nama database yang akan Anda buat, lalu klik tombol Create Database.

Membuat Database di Cpanel

4. Jika muncul tulisan “Added the database “namadb”.”, maka Anda telah berhasil membuat sebuah database. Langkah selanjutnya klik Go Back untuk membuat user pada database tersebut. Setelah menekan tombol Go Back, maka Anda akan diarahkan kembali ke halaman MySQL® Databases.

Create Database Berhasil

5. Kemudian isi semua input text yang ada di MySQL Users | Add New User. Input text yang dimaksud antara lain mencakup : Username (Isi dengan username yang akan Anda buat), Password (Isi dengan kata sandi dari username) dan Password (Again) (Ulangi kata sandi Anda). Setelah itu klik tombol Create User (pastikan kekuatan kata sandi mencukupi).

Create User Database di Cpanel

6. Jika muncul tulisan “You have successfully created a MySQL user named “namauser”.”, maka Anda telah berhasil membuat sebuah user. Langkah selanjutnya klik Go Back untuk memberi privileges kepada user terhadap database yang sudah dibuat tadi. Setelah menekan tombol Go Back, maka Anda akan diarahkan kembali ke halaman MySQL® Databases.

Create User Success

7. Pada dropdown User dan Database di “Add User To Database” pilih username dan database yang sudah Anda buat tadi, lalu klik tombol Add.

User dan Database

8. Kemudian centang ALL PRIVILEGES dan klik tombol Save Changes untuk memberikan user control penuh terhadap database yang telah dibuat tadi.

User Privileges

9. Lalu kembali ke halaman utama Cpanel dengan cara mengklik Gambar Cpanel pojok kiri atas.
10. Langkah terakhir, silahkan masuk ke phpMyAdmin. Jika di halaman phpMyAdmin muncul nama database yang barusan Anda buat, maka Anda sudah berhasil membuat sebuah database melalui Cpanel, namun database tersebut belum ada isinya. Silahkan diisi sendiri, entah itu secara manual (Insert) atau otomatis (Import).

Ketikkan email Anda pada kotak di bawah ini untuk mendapatkan informasi terbaru dari website ini :

Leave a Reply